![]() |
Pemeriksaan jemaah calon haji oleh tim medis RSD Bagas Waras |
Ketua
tim kesehatan jemaah haji RSD Bagas Waras Klaten dr Sigit Joko Nugroho
menjelaskan pada tahun ini RSD akan memeriksa sekitar 672 jemaah calon haji
Klaten, dimana dari jumlah tersebut masuk dalam katagori jemaah risti
(resiko tinggi). Pemeriksaan sendiri berlangsung sejak tanggal 29
Januari dan akan berakhir pada 26 Februari.
“Yang
dimaksud jemaah risti ialah jemaah yang memiliki resiko tinggi dalam hal
kesehatan, dimana yang bersangkutan memiliki gejala penyakit yang beresiko
tinggi, seperti misal hipertensi, gangguan lemak atau kolesterol, gula atau
penyakit lainnya yang membutuhkan perawatan intensif”, demikian dijelaskan dr
Sigit diruang kerjanya.
Terkait
tim medis yang diterjunkan Sigit menjelaskan tim kesehatan yang dibentuk khusus
menangani jemaah calon haji Klaten berjumlah 30 personil yanga terdiri dari
tenaga medis dan para medis. Mulai dari dokter penyakit dalam, dokter umum,
serta perawat.
Sementara
dalam hasil pemeriksaan yang masih berlangsung saat ini sudah ada 3 pasien yang
memerlukan perawatan intensif, terkait gangguan kesehatan pada tulang belakang
pasca operasi, serta dugaan sakit jantung yang hingga kini masih dalam
perawatan intensif tim dokter RSD Bagas Waras.(neo)
0 komentar:
Post a Comment
Tanggapan dengan menyertakan identitas tentu akan lebih berharga...