Tak mau
ketinggalan dengan warga lain yang sudah menggelar event mancing mania terlebih
dahulu, Sabtu sore (9/9) Lebih
dari 1.000 warga Desa Pesu, Kecamatan Wedi, Kabupaten Klaten dan sekitarnya tumplek blek mengikuti acara mancing
bersama di sepanjang sungai di utara Balai Desa Pesu.
Saluran untuk irigasi petani
sepanjang kurang lebih 0,5 km dengan lebar 1,5 meter dan kedalaman 50 cm itu “disulap” menjadi taman
rekreasi untuk refreshing warga. Sekitar 2
kwintal ikan lele konsumsi diceburkan kedalam parit yang dibendung tersebut
untuk dipancing berramai-ramai.
Kepala Desa Pesu Budi Hartono
menyampaikan, mancing bersama ini adalah ide spontan dari warga. “Belakangan ini,
Pemerintah Desa, panitia, dan warga Desa Pesu disibukkan dengan berbagai
kegiatan untuk memperingati HUT ke-72 Kemerdekaan RI dan pembinaan PKK tingkat
Kabupaten. Karena PKK Desa Pesu ditunjuk untuk mewakili Kecamatan Wedi. Sebagai hadiah
dan hiburan kerja keras warga, maka warga sepakat membuat hiburan mancing
bersama.
“ Karena ini ide
dan kegiatan yang bersifat spontan dan dari warga untuk warga, maka jumlah ikan
yang kita tebarkan juga tidak banyak hanya sekitar 2 kwintal dan itupn kita
menggunakan dana pribadi tanpa harus mengambil dana kas desa”, ujarnya.
Mancing bersama
di Pesu cukup mendapat antusias warga setemepat. Hampir seua warga tumplek blek
datang dan ikut mancing, tua muda, lelaki perempuan dan anak-anak dengan alat
seadanya ikut mancing untuk mendapatkan ikan. “ Saya menyambut baik dan
berharap kegiatan ini bisa menjadi kalender rutin desa Pesu demi menjaga
kelestarian dan habitat eko sistim sungai di Klaten”, ujar Ade Susanto salah satu warga
setempat.( laurent)
0 komentar:
Post a Comment
Tanggapan dengan menyertakan identitas tentu akan lebih berharga...