![]() |
Layanan kesehatan gratis oleh Persagi Klaten |
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Klaten Dokter Cahyono Widada menjelaskan
peringatan Pekan ASI sedunia di Klaten dilakukan dengan mengadakan Counselling
on The Road (CoTR). Kegiatan sehari mengangkat thema “ KAWAL 1.000 HARI PERTAMA
KELAHIRAN (HPK) ANAK KLATEN, ANAK SEHAT, ANAK CERDAS “ , diharapkan mampu
mewujudkan Anak Bayi dan Balita Klaten Yang Sehat dan Cerdas.
Lebih lanjut dokter Cahyono mengatakan, CoTR dilakukan bekerjasama dengan
Ikatan Konselor Laktasi Klaten beranggotakan sebanyak 519 orang dan
Persatuan Ahli Gizi Indonesia Cabang Klaten beranggotakan sebanyak 91 orang.
Kegiatan meliputi 8 bidang yakni Konseling menyusui, pemberian makan bayi dan
anak dan konsling gizi, serta pemantau status gizi, penyuluhan dan demo MP-ASI,
Pemeriksaan Garam Beryodium, Pemberian Vitamin A untuk balita serta photobooth,
secara Gratis dengan target 100 peserta.
Sementara masyarakat Klaten khususnya para ibu muda dan mereka yang punya
balitaa tampak antusias mendatangi stand yang disediakan secara Cuma-Cuma tersebut.
Selain mendapat pelayanan serta pemeriksaan kesehataan gratis, mereka juga
diberi menu makanan bergizi bagi mereka yang membawa anak.
Terpisah Bupati Klaten Hj Sri Hartini menyambut baik kegiatan yang
diselenggarakan Dinas kesehatan dalam hal ini Persagi Klaten serta ikatan
konselor laktasi Klaten. Menurut Bupati 1000 HPK (Hari Pertama kelahiran)
merupakan masa emas yang membutuhkan perhatian setiap orang tua, karena
masa sejak terjadinya janin hingga bayi berusia dua tahun menentukan masa depan
anak.
“ Tumbuh kembang anak sehat sejak usia dini merupakan masa depan yang harus
kita bina sejak dini. Untuk itu pemberian gizi yang baik bagi anak dan ibu
menyusui serta ketersediaan ASI yang cukup bagi bayi adalah sebah keharusan
demi terciptanya anak anak Indonesia yang sehat dan tangguh”, ujarnya.
(han/red)
0 komentar:
Post a Comment
Tanggapan dengan menyertakan identitas tentu akan lebih berharga...