![]() |
Megah: RSUD Bagas Waras Buntalan Klaten Jateng |
“ RSUD siap memberi pelayanan
yang terbaik guna memeriksaa kesehatan jemaah calon haji Klaten. Saat ini kita
sudah menyiapkan 14 tenaga medis dan non medis guna melayani keperluan pasien.
Selain itu, semua peralatan medis dan obat yang diperlukan juga sudah kita
siapkan”, demikian dijelaskan Direktur RSUD Bagas Waras Klaten dr Limawan didampingi
Kabid penunjang Medik Veronica Retno Setyaningsih dan ketua panitia Dwi
Supriyanto.
Menurut Limawan sebagai rumah
sakit milik Pemda dan baru pertama kali melakukan pemeriksaan jemaah caon haji,
RSUD akan memberi pelayan yang terbaik untuk mereka. Hal ini juga dilakukan
untuk pasien lainnya. Khusus untuk layanan pemeriksaan kesehatan jemah calon
haji rumah sakit memang mengetrapkan keringan sebesar 20 persen dari tarif
biasa ditambah pengadaan obat dengan harga ringan.
![]() |
Dirut RSDU Bagas Waras bersama staf & anggota DPRD Klaten |
Kabid penunjang medik V.Retno
Setyaningsih menjelaskan dalm sehari RSUD akan melayani sekitar 60 jemaah calon
haji. Pemeriksaan dilakukan mulai pukul 08.00 hingga selesai. Tiap pemeriksaan
diperlukan waktu sekitar 1 jam/pasien.
Pemeriksaan meliputi foto
rotngen, EKG (Elektro Kardiologi), laborat, imunisasi influensa, laborat serta
pemeriksaan lain. Sementara itu menurut Veronika retno, khusus untuk pegadan
vaksin influensa, RSUD memberi harga murah. Dimana jika harga umum berkisar Rp
200 ribu, khusus untuk layanan haji harga vaksin influensa hanya Rp 120 ribu. “
Ini harga yang sangat murah. Tujuan kita ikut membantu dan meringankan”, ujar
retno.
Sementara itu Dwi Supriyanto
selaku ketua panitia menegaskan suntikan vaksin influensa sangat penting bagi
para calon haji karena mampu meningkatkan daya tahan tubuh dari serangan
influensa yang sering dialami para jemaah di tanah suci. Jemaah dengan usia
diatas 40 tahun menurut Dwi sangat berisiko tinggi terhadap penyakit. Sehingga
perlu mendapatkan pelayanan ini. Sementara dari data sementara yang ada
kebanyakan jemaah calon haji asal Klaten berusia lanjut usia.(tev/get)
0 komentar:
Post a Comment
Tanggapan dengan menyertakan identitas tentu akan lebih berharga...