![]() |
Bupati Klaten H.Sunarno melantik Sri Mulyono |
Selain Bupati Klaten, Komandan
Kodim (Dandim) 0723 Klaten Letkol Inf. Bayu Jagat,
Kabag Perekonomian Srihadi, Direktur RSUD Bagas Waras Limawan Budi Wibowo,
jajaran PDAM dan Jajaran Muspida Klaten turut hadir dalam kegiatan yang
berjalan dengan hikmat tersebut. Dalam sambutannya, Bupati Klaten, Sunarno
berharap agar kinerja yang sudah tertata baik untuk slalu dipertahankan. Tidak
lupa Sunarno juga mengucapkan selamat atas dilantiknya Direktur Administrasi
dan Keuangan yang baru.
![]() |
Sri Mulyono bersama istri Dir Adm dan Keuangan PDAM yang Baru |
“Kedepan semoga kinerja
yang sudah baik ini akan bertahan dan bisa tambah baik lagi. Kebersamaan juga
harus tetap dijaga agar pelayanan terhadap masyarakat bisa optimal,” ungkap
Sunarno saat memberikan prakata sambutan.
Paska dilantik, Sri Mulyono mengaku bahagia dan terharu
atas amanah yang dipercayakan kepadanya. Ia berharap kebersamaan dan kerjasama
akan tetap berjalan baik agar tercipta pelayanan masyarakat yang maksimal.
“Saya bersyukur dan terharu atas amanah ini. Saya akan berusaha maksimal dalam
menjalankan amanah ini,” ungkap Sri Mulyono sesaat setelah pelantikan.(rokcy)
0 komentar:
Post a Comment
Tanggapan dengan menyertakan identitas tentu akan lebih berharga...