![]() |
Warga berbagi air untuk kebutuhan hidup sehari-hari |
Dikatakan, Anggota Yayasan Jamaah Haji Klaten, Syamsudin Asyrafi mengatakan, bantuan air bersih yang diberikan kepada warga yang kekurangan air bersih disejumlah desa di Kecamatan Jatinom itu merupakan rasa sosial Yayasan Jamaah Haji (YJH) kepada warga.
"Ya ini, merupakan pentasarufan lembaga amal zakat infaq dan shodaqoh (LAZIS) mewadahi dana dari zakat yayasan yang dikelola oleh unit usaha Yayasan Jamaah Haji Klaten seperti Rumah Sakit Islam (RSI) Klaten, BPRS Al-Mabrur maupun yayasan al-mabrur," ungkapnya kepada wartawan.
Dijelaskan dia, dana yang terkumpulkan tersebut dihimpun kemudian disebarkan kepada masyarakat, diantaranya masyarakat yang mengalami kekeringan serta kegiatan lainnya yang sifatnya sosial.
"Kami memilih di Jatinom karena selama ini bantuan air bersih sudah banyak yang masuk kedaerah lain sperti Kemalang, Manisrenggo. Untuk memberikan air bersih tersebut kami anggarkan sebanyak Rp 11 juta, dan sedikitnya 20 tangki,” kata Syamsudin.
Selain diberikan untuk membantu air bersih didaerah krisis air, dana yang dikelola nantinya juga akan diberikan untuk pengembangan zakat produktif seperti pemberian bagi modal usaha.(son/red).
0 komentar:
Post a Comment
Tanggapan dengan menyertakan identitas tentu akan lebih berharga...